RPP 01. Jilid 1

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Nama Sekolah:
Mata Pelajaran: Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kelas/Semester: 1 / I

Alokasi Waktu: 4 x 35 menit (2 x pertemuan)

Standar Kompetensi: 1. Memahami fungsi teknologi informasi dan komunikasi

Kompetensi Dasar: 1.1. Mengenal teknologi informasi dan komunikasi

Tujuan Pembelajaran :
Menjelaskan pengertian teknologi informasi dan komunikasi
Mengetahui kegunaan teknologi informasi dan komunikasi dalam kehidupan sehari-hari

Nilai karakter yang dikembangkan:
Gemar membaca, rasa ingin tahu, kerja keras

Materi Pembelajaran
Menjelaskan pengertian teknologi informasi dan komunikasi
Mengidentifikasi perangkat keras yang digunakan untuk tik beserta fungsinya

Langkah-langkah Pembelajaran

Pertemuan Pertama ( 2 x 35 )

Kegiatan Awal
• Guru menyampaikan salam.
• Guru dan siswa berdoa untuk mengawali pelajaran
• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
• Guru mengawali pelajaran dengan bertanya kepada siswa mengenai peristiwa atau hal menarik yang mereka temui ketika berangkat ke sekolah.
Apa yang kamu lihat ketika berangkat menuju ke sekolah?

Kegiatan Inti
Eksplorasi : Dalam kegiatan Eksplorasi Siswa/Guru :
• Guru menjelaskan pengertian teknologi informasi dan komunikasi (halaman 5)

Elaborasi : Dalam kegiatan Elaborasi Siswa/Guru :
• Guru memberikan tugas individu kepada siswa untuk mengerjakan kegiatan yang ada di halaman 11.
• Guru meminta beberapa siswa untuk membacakan tugas mereka di depan kelas.

Konfirmasi : Dalam kegiatan Konfirmasi Siswa/Guru :
• Guru bersama siswa bertanya jawab meluruskan kesalahan pemahaman, memberikan penguatan dan kesimpulan

Kegiatan Akhir :
• Siswa dan guru bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari dalam pertemuan itu untuk mengetahui pencapaian Indikator Pencapaian Kompetensi dan Kompetensi Dasar.
• Siswa mengerjakan kegiatan yang ada di buku paket.
• Siswa dan guru membaca doa penutup.

Pertemuan Kedua (2 x 35)
Kegiatan Awal
• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
• Guru mengajak siswa mengingat kembali pelajaran pada minggu lalu.

Kegiatan Inti
Eksplorasi : Dalam kegiatan Eksplorasi Siswa/Guru :
• Guru memperlihatkan gambar (lihat halaman awal bab 1 dan halaman 8).
• Guru menggali pendapat siswa mengenai gambar tersebut.

Elaborasi : Dalam kegiatan Elaborasi Siswa/Guru :
• Guru menyiapkan gambar alat-alat teknologi informasi dan komunikasi dalam bentuk flash card. (Contoh: Telepon genggam, radio, televisi, buku, majalah, surat kabar)
• Guru membagi siswa ke dalam kelompok. Setiap kelompok diminta memilah gambar yang ada di dalam flash card sesuai 2 kategori yaitu: informasi komunikasi dan teknologi.

Konfirmasi : Dalam kegiatan Konfirmasi Siswa/Guru :
• Guru bertanya jawab tentang hal-hal yang belum diketahui siswa
• Guru bersama siswa bertanya jawab meluruskan kesalahan pemahaman, memberikan penguatan dan kesimpulan.

Kegiatan Akhir :
• Siswa dan guru bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari dalam pertemuan itu untuk mengetahui pencapaian Indikator Pencapaian Kompetensi dan Kompetensi Dasar.
• Siswa dan guru membuat kesimpulan tentang materi yang telah dipelajari.

Media/Sumber/Bahan
• Komputer
• Buku Paket TIK untuk Sekolah Dasar Jilid 1 dari Penerbit Erlangga. Tahun terbit 2012.
• Foto atau contoh gambar dari buku paket.
• Flash card bergambar alat-alat teknologi informasi dan komunikasi.

Penilaian

Bobot Nilai: Sesuaikan dengan skor penilaian di sekolah Bapak/Ibu Guru.

Tambahan: Ulangan per bab (halaman 12 dan 13)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.