Kincir Angin

Salah satu produk rekayasa pembangkit energi listrik sederhana tenaga angin adalah kincir angin. Untuk membuat kincir angin seperti di bawah ini alat dan bahannya murah saja kok. Namun yang perlu diperhatikan adalah jangan lupa menyiapkan multitester atau ada yang menyebutnya dengan multimeter atau VOM (Volt-Ohm meter). Multimeter ini berfungsi untuk mengukur tegangan (voltmeter), arus listrik (amperemeter) dan hambatan (ohm-meter). Alat ini dapat mengukur listrik AC dan DC.
FullSizeRender (1)

Multimeter di sini juga dapat membantu untuk menentukan sumbu positif dan negatif LED’s yang kita tempelkan di dinamo kincir. Alat ini juga membantu untuk mengetahui tegangan yang dihasilkan dari putaran kincir. Untuk menyalakan sebuah lampu led kecil maka tegangan yang dibutuhkan cukup 0.6 volt atau setara 600 milivolt.

Berikut ini adalah kreasi kincir angin yang saya buat sebagai bahan demo kepada murid-murid.
Cerita saya yang lain tentang pembuatan kincir angin ada di sini.

Asyik juga memandang kincir angin kita berputar-putar ketika ditiup angin, apalagi melihat lampu led nya menyala di malam hari.

#save energy dari sekarang šŸ™‚

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.