RPP 01. Jilid 6

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Nama Sekolah:
Mata Pelajaran: Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kelas/Semester: 6 / I

Alokasi Waktu: 2 x 35 menit (1 x pertemuan)

Standar Kompetensi: 1. Menggunakan perangkat lunak pengolah angka

Kompetensi Dasar: 1.1. Menggunakan menu ikon yang terdapat dalam perangkat lunak pengolah angka

Tujuan Pembelajaran :
Mengenal program pengolah angka dan fungsinya
Mengenal Microsoft Excel sebagai program pengolah angka
Menerangkan fungsi menu dan ikon Microsoft Excel
Mendemonstrasikan cara menjalankan Microsoft Excel

Nilai karakter yang dikembangkan:
Gemar membaca, rasa ingin tahu, mandiri

Materi Pembelajaran
Menjelaskan manfaat dari program pengolah angka
Mengenal berbagai aplikasi pengolah angka
Microsoft Excel sebagai program pengolah angka
Mendemonstrasikan cara menjalankan Microsoft Excel
Menjelaskan pengertian menu dan ikon yang terdapat dalam perangkat lunak pengolah angka
Menerangkan fungsi menu dan ikon yang terdapat dalam perangkat lunak pengolah angka

Langkah-langkah Pembelajaran

Kegiatan Awal
• Guru menyampaikan salam.
• Guru dan siswa berdoa untuk mengawali pelajaran.
• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

Kegiatan Inti
Eksplorasi :
• Guru memperlihatkan kalkulator.
• Guru dan siswa bertanya jawab mengenai kegunaan kalkulator.
• Guru menjelaskan bahwa siswa juga dapat menggunakan perangkat lunak di komputer untuk melakukan sebuah perhitungan yang panjang dan rumit.

Elaborasi :
• Guru menugaskan siswa untuk melakukan pengamatan dan mengolah data (lihat halaman 16).
• Guru mengkaitkan kegiatan siswa dengan materi ajar (lihat halaman 4).
• Guru menugaskan siswa untuk mengerjakan kegiatan di halaman 11 dan 13-15.

Konfirmasi : Dalam kegiatan Konfirmasi Siswa/Guru :
• Guru bersama siswa bertanya jawab meluruskan kesalahan pemahaman, memberikan penguatan dan kesimpulan

Kegiatan Akhir :
• Siswa dan guru bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari dalam pertemuan itu untuk mengetahui pencapaian Indikator Pencapaian Kompetensi dan Kompetensi Dasar.
• Siswa dan guru membaca doa penutup.

Media/Sumber/Bahan:
• Komputer
• Buku Paket TIK untuk Sekolah Dasar Jilid 6 dari Penerbit Erlangga. Tahun terbit 2012.

Penilaian

Petunjuk untuk Guru:
Untuk kegiatan-kegiatan lain dapat dimasukkan ke dalam pilihan permainan atau ice breaking serta dapat diberikan kapan saja. Contohnya kegiatan Permainan Titik Sembilan yang ada di halaman 8. Tujuannya untuk mencairkan suasana dan membangkitkan semangat peserta didik.

One thought on “RPP 01. Jilid 6

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.